Gerung, GONTB – Usai dilantik oleh Presiden Prabowo Subianto, Bupati Lombok Barat H. Lalu Ahmad Zaini (LAZ) langsung bergerak menyapa warga.
Melalui kegiatan Subuh Keliling ia menyapa dan berkomunikasi secara langsung bersama masyarakat. Terbaru Bupati LAZ melaksanakan Subuh Keliling di Masjid Nurul Iman, Dusun Kusume, Desa Banyu Urip, Kecamatan Gerung, Kamis, 6 Maret 2025.
Bupati dalam dialognya bersama warga mengatakan kegiatan Subuh Keliling ini sebagai media komunikasi dirinya bersama masyarakat secara langsung.
Ia berharap melalui kegiatan ini masyarakat dapat memberikan masukan masukan bagi pihaknya dalam melangsungkan pembangunan.
“Subuh keliling ini kita laksanakan sebagai sarana dan media berkomunikasi dengan masyarakat sehingga kami dapat mendengarkan berbagai masukan dan keluhan masyarakat secara langsung,” ujarnya.

Lebih lanjut Bupati LAZ mengatakan pihaknya membutuhkan dukungan dari berbagai pihak dalam membangun Lombok Barat.
Ia mengatakan untuk mewujudkan visi misi Lombok Barat maju, mandiri dan berkeadilan membutuhkan energi besar dan dukungan besar dari semua pihak.
“Tentu kita butuh dukungan semua pihak. Karenanya marilah kita bersatu untuk membangun Lombok Barat kita tercinta,” ujarnya.
Kegiatan safari subuh ini berjalan dalam suasana penuh keakraban. Masyarakat berdialog langsung dengan Bupati LAZ. Kegiatan Subuh Keliling ini telah dilaksanakan di 4 lokasi berbeda sejak dilantik.

Belusukan ke setiap dusun menyapa masyarakat melalui safari subuh keliling,. Pagi ini Bupati LAZ melakukan Safari Subuh di Masjid Nurul Iman, Dusun Kusume, Desa Banyu Urip Kecamatan Gerung, Senin 6 Maret 2025.
Hadir dalam kegiatan ini Bupati LAZ dan melaksanakan shalat subuh berjema’ah bersama warga Dusun Kusume.
Dalam arahannya Bupati LAZ menyapa langsung warga dan berterima kasih atas kesempatan dan kehadiran jamaah untuk duduk bersama usai solat subuh berjemaah.
Ia menyampaikan bahwa kegiatan safari Subuh Keliling ini bertujuan untuk menyerap aspirasi masyarakat Lombok Barat, dan juga yang paling utama adalah akan melakukan pembenahan akan di Lombok Barat.
Menurutnya saat ini wajah Kota Gerung belum layak menjadi ibu kota. Karenanya membutuhkan dukungan penuh dari semua pihak.
“Silahkan sampaikan masalah Bapak Ibu sepanjang menyangkut pemerintahan, dan jadikan kegiatan safari subuh keliling ini sebagai wadah untuk saling berbagi bersama pemerintah daerah, “ imbuhnya.
Bupati LAZ menyampaikan salah satu Asta cita pemerintah pusat tentang program makan bergizi gratis (MBG) untuk seluruh rakyat Indonesia. Ia mengatakan dengan adanya program MBG ini akan ada pergerakan uang minimal Rp.30 juta setiap harinya.
Ia juga merencanakan untuk membangun satu dapur sehat untuk satu desa, kita tetap bahu membahu dan bergandeng tangan untuk mensukseskan apa yang menjadi program pemerintah yang semata-mata untuk kesejahteraan dan kemakmuran masyarakat,.
“Mari jaga keamanan, ketertiban dan persatuan selama bulan ramadhan, sehingga warga Lombok Barat akan tetap aman, tentram dan kondusif.” harapnya.
Kegiatan Safari Subuh keliling yang dilaksanakan Bupati LAZ memperoleh sambutan hangat dari semua warga. Hal ini sebagai bentuk terobosan pemimpin daerah dalam berkomunikasi dengan warga secara langsung. Kegiatan ini berjalan lancar dan aman. ***